Kapan Saatnya Upgrade Kamera dan Perangkat Fotografi

Pernahkah Anda berpikir untuk upgrade kamera atau perangkat fotografi lainnya ? Ok penulis sendiri sering kali mendengar pertanyaan dari seorang fotografer yang menanyakan kamera apa yang cocok untuk dipakai agar mereka menjadi fotografer yang hasil fotonya bagus-bagus.

Upgrade Kamera dan Perangkat Fotografi

Sebelum berlanjut coba baca terlebih dahulu definisi foto yang bagus itu seperti apa. Kemudian berhentilah bertanya tentang hal tersebut. Banyak orang lebih menyarankan gunakan secara maksimal yang kita miliki saat ini. Kamera baru hanya akan membuat diri Anda lebih keren di mata orang lain, tapi tidak dengan hasilnya 🙂 .

Banyak orang berpikir bahwa kamera mahal akan menghasilkan gambar lebih baik. Lupakan soal itu, karena pemikiran seperti itu akan menghalangi Anda tumbuh menjadi fotografer yang lebih baik.

Foto yang bagus bukan diciptakan oleh kamera yang mahal ataupun lensa yang mahal, namun kitalah yang menciptakannya. Bahkan sebuah software olah foto yang bagus pun tidak sanggup mengubah foto jelek menjadi foto yang bagus dan berkualitas.Tapi software edit foto mampu mengubah foto bagus menjadi foto yang berkualitas.

Pembelian kamera baru tidak akan membuat Anda menjadi seorang fotografer yang lebih baik, tetapi yang pasti itu hanya akan menjadikan Anda sebagai pemilik kamera keluaran baru. Untuk menjadi fotografer yang baik, belajarlah untuk melihat hal-hal dengan sudut pandang seorang fotografer dan berusahalah tetap menjaga keoriginal-an Anda, dan berusaha menciptakan style fotografi Anda sendiri.

Jika Anda sudah melakukan hal tersebut dan hasil fotografi Anda masih belum mengalami peningkatan, maka belilah peralatan aksesoris kamera digitial. Jika hasil fotografi Anda meningkat, dan Anda merasa sudah terbatasi serta memiliki anggaran lebih, maka mungkin sudah saatnya berinvestasi untuk membeli bodi kamera atau sebuah lensa yang baru.

Kamera kita hanya sebagai alat, keterbatasan merupakan tantangan yang bisa Anda lakukan sebagai sarana meningkatkan teknis fotografi. Hal tersebut dapat meningkatkan nilai seni pada foto-foto Anda. Peningkatan kemampuan fotografi adalah orientasi dan tujuan pertama Anda.

Kapan Saatnya Upgrade Kamera dan Perangkat Fotografi |Lensa Kita |4.5 |